Burung-Burung Gereja
Pict: Wikicau.com
Tentang burung-burung gereja
yang suka ciat-ciut di Kapel yang agung,
suatu kali satu dari mereka berkicau begini kepada saya,
'Kamu tidak malu dengan burung-burung gereja?
Sampai kotor-kotor pun kami masih ada di sana.
Sedang kamu yang neces dengan busana paling kemilau pun
Sedang kamu yang neces dengan busana paling kemilau pun
ke rumah Tuhan saja masih bawa bantal dan kasur'.
'Cerewet sekali!!'
Belum sempat saya mengusirnya dengan buku doa,
burung itu dengan sopan sekali memuncratkan kotorannya yang pekat
kemudian pergi begitu saja.
2019
burung itu dengan sopan sekali memuncratkan kotorannya yang pekat
kemudian pergi begitu saja.
2019



Keren e HG
BalasHapusThanks banyak
BalasHapus